Kamis, 17 Oktober 2013

ARTI PENTING ORGANISASI DALAM BERMASYARAKAT

BAB 1
PENDAHULUAN
1.1  Latar Belakang
Seperti yang kita ketahui,  sekarang  dengan mudah kita dapat temui banyak sekali organisasi-organisasi yang bermunculan. Dari Organisasi politik, organisasi sekolah, maupun organisasi masyarakat. Dalam menjalankan perannya , organisasi ini memiliki beberapa fungsi dan manfaat yang berpengaruh langsung dengan kehidupan masyarakat. Untuk itu marilah kita pelajari bersama apa itu suatu organisasi serta peran penting dalam kehidupan masyarakat.
1.2  Tujuan
Untuk mengetahui arti penting sebuah organisasi dan manfaatnya dalam masyarakat


      BAB 2
PEMBAHASAN
2.1 Pengertian Organisasi
Secara garis besar organisasi adalah perkumpulan dari suatu kegiatan yang dilakukan oleh beberapa orang atau lebih yang bekerja sama untuk mencapai sebuah tujuan tertentu.  Organisasi didirikan oleh sekelompok orang dengan memiliki alasan dan tujuan yang sama. Tujuan organisasi merupakan suatu harapan yang diinginkan dalam sebuah organisasi sesuai dengan visi dan misi pada organisasi tersebut demi kesejahteraan seluruh anggotanya. Setiap organisasi juga harus punya arah ,mau dibawa kemana organisasi ini kedepannya.

Pengertian Organisasi pun tebagi atas :

·         Manajemen dan organisasi
Organisasi adalah sebagai alat dari manajemen untuk mencapai tujuan.
·         Manajemen dan tata kerja
Manajemen    :  menjelaskan perlunya ada proses kegiatan dan pedayagunaan sumber-sumber serta waktu sebagai faktor-faktor yang diperlukan untuk pelakasaan kegiatan demi tercapainya suatu tujuan.
Tata Kerja     :  menjelaskan bagaimana proses  kegiatan itu harus dilaksanakan sesuai dengan sumber-sumber  dan waktu yang tersedia.
·         Manajemen , Organisasi dan Tata Kerja
Manajemen     : Proses kegiatan pencapaian tujuan melalui kerja sama antar manusia.
Organisasi       :  Alat bagi pencapaian tujuan tersebut dan alat bagi pengelompokkan.
Tata Kerja   : Pola cara-cara bagaimana kegiatan dan kerja sama tersebut harus dilaksanakan sehingga tujuan tercapai secara efisien.
Seorang pakar bernama Herbert G. Hicks mengemukakan dua alasan mengapa orang memilih untuk berorganisasi:
·         Alasan Sosial (social reason), sebagai “zoon politicon ” artinya mahluk yang hidup secara berkelompok, maka manusia akan merasa penting berorganisasi demi pergaulan maupun memenuhi kebutuhannya. Hal ini dapat kita temui pada organisasi-organisasi yang memiliki sasaran intelektual, atau ekonomi.
·         Alasan Materi (material reason), melalui bantuan organisasi manusia dapat melakukan tiga macam hal yang tidak mungkin dilakukannya sendiri yaitu:
1.      Dapat memperbesar kemampuannya
2.      Dapat menghemat waktu yang diperlukan untuk mencapai suatu sasaran, melalui bantuan sebuah organisasi.
3.      Dapat menarik manfaat dari pengetahuan generasi-generasi sebelumnya yang telah dihimpun

2.2  Bagian-bagian  dan prinsip dari Organisasi
      Organisasi terbagi menjadi 2 jenis, yaitu :
a.    Organisasi Formal adalah kumpulan dari dua orang atau lebih yang mengikatkan diri dengan suatu tujuan bersama secara sadar serta dengan hubungan kerja yang rasional.  Contoh organisasi formal: Organisasi Olah Raga, Organisasi Sekolah, Organisasi Negara.
b.    Organisasi Informal adalah kumpulan dari dua orang atau lebih yang melibatkan pada suatu aktifitas serta tujuan bersama yang tidak disadari. Contoh organisasi informal: Organisasi Politik, Organisasi Sosial, Organisasi Mahasiswa.
Ada beberapa prinsip dari yang harus dimiliki dari organisasi yaitu :
·         Organisasi Harus Mempunyai Tujuan yang Jelas
·         Adanya suatu kepemimpinan
·         Adanya pembagian pekerjaan
·         Organisasi harus memiliki rasa tanggung jawab

2.3 Peranan Organisasi dalam masyarakat
Organisasi tidak pernah telepas dari masyarakat, karena organisasi tersebut sangat berperan penting dalam masyarakat sebagai salah satu wadah untuk menampung aspirasi masyarakat yang dengan aspirasi dari sekelompok ataupun individu yang berbeda-beda. Dalam menjalankan fungsinya organisasi ini berhasil membantu dan mengajak masyarakat untuk lebih aktif dalam menyuarakan pendapatnya baik di dalam lingkungan maupun kehidupannya serta berperan penting sebagai pendukung proses sosialisasi yang berjalan di sebuah lingkungan bermasyarakat.
Dengan adanya sebuah organisasi di tengah-tengah masyarakat , kita  akan dengan mudah melakukan kerjasama, dan dengan banyaknya intensitas kerjasama kita terhadap suatu kelompok ataupun individu , hikmah yang dapat kita ambil dengan memperluas kerjasama kita akan semakin sering bertemu dengan orang-orang baru sehingga relasi kita pun bertambah. Di sisi lain kita dapat mempelajari psikologi dari seseorang, bagaimana kita bersikap dengan orang lain, bagaimana kita dapat menghargai orang lain, bagaimana memecahkan suatu masalah secara bersama dengan pola pikir pendapat yang berbeda. Selain banyak ilmu yang kita dapat ,banyak hal yang dapat kita pelajari dari sebuah organisasi selain dapat bertukar pikiran , menyumbangkan ide-ide , menyampaikan pendapat, kita pun dapat merasakan arti pentingnya sebuah kekeluargaan dan kebersamaan dalam mencapai sebuah tujuan yang sama.


BAB 3
      KESIMPULAN
Jadi, arti pentingnya sebuah organisasi dalam masyarakat sangat berperan penting dalam kehidupan masyarakat, dengan memiliki arah serta visi dan misi yang jelas, organisasi dapat berperan penuh sebagai salah satu alat komunikasi masyarakat untuk menyampaikan aspirasi masyarakat, menuangkan ide-ide positif yang dimiliki dengan tujuan yang sama, sehingga dalam mencapai tujuan yang sama ini kita dapat belajar bagaimana bersikap dengan orang lain dengan berorganisasi inilah kita dapat belajar bagaimana bekerjasama , menerima pendapat , menghargai serta mencari jalan keluar dari persoalan yang ada. Dan organisasi inilah yang mengajak suatu masyarakat untuk lebih berperan aktif  dan peka serta peduli dalam menyuarakan hal-hal sekitar.

 DAFTAR PUSTAKA
Referensi :
http://wahid-bismania.blogspot.com/2011/09/arti-penting-organisasi-dalam.html


Kelompok 1
Kelas 2KA13:

Bagas Wanda
(11112337)
Indrawan Exsatria
(13112715)
Mochammad Cahyo Rachmadi
(14112654)
Rahma Nurtya Senja
(15112910)
Rian Aditia
(16112251)
Satrio
(16112874)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar